PENGARUH CITRA MEREK, KUALITAS PRODUK, KERAGAMAN PRODUK DAN BEAUTY VLOGGER TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK KOSMETIK MAKE OVER (STUDI KASUS PADA KONSUMEN WANITA DI JABODETABEK)
DOI:
https://doi.org/10.56127/jaman.v3i2.848Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel citra merek, kualitas produk, keragaman produk dan beauty vlogger terhadap keputusan pembelian serta untuk mengetahui variabel mana yang paling dominan terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Make Over pada konsumen wanita di Jabodetabek. Tahap uji yang dilakukan adalah Uji Validitas, Uji Reliabilitas, Uji Normalitas, Uji Multikolinieritas, Uji Heteroskedastisitas, Uji Regresi Linier Berganda, Uji T, Uji F, dan Uji Koefisien Determinasi (R2). Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan intrumen kuesioner, dengan data yang valid dan reliabel telah berhasil dikumpulkan sebanyak 250 responden. Metode pengambilan sampel pada penelitian ini adalah purposive sampling. Alat bantu pengujian yang digunakan adalah program SPSS versi 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel kualitas produk, keragaman produk dan beauty vlogger berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Make Over dan variabel citra merek tidak berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Make Over. Secara simultan citra merek, kualitas produk, keragaman produk dan beauty vlogger berpengaruh terhadap keputusan pembelian produk kosmetik Make Over. Serta variabel paling dominan adalah keragaman produk.
References
Alma, Buchari. 2018. Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa. Bandung: Alfabeta.
Arikunto, Suharsimi. 2019. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.
Arthur A. Thompson, M. A. 2016. Crafting and executing strategy: the quest for competitive advantage, concepts and readings. New York: McGraw-Hill Education
Choi, G.Y. & Behm-Morawitz, E. 2017. Giving a new makeover to STEAM: Establishing youtube beauty gurus as digital literacy educators through messagges and effects on viewers, Computers ini Human Behavior, 73.
Desy, Christiana. 2017. “Pengaruh Brand Image dan Keragaman Produk terhadap Keputusan Pembelian di Oriflame Cabang Medan” Digital Repository Universitas Negeri Medan.
Ghozali, Imam. 2018. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 25. Badan Penerbit Universitas Diponegoro: Semarang.
Hutapea, Meiliana Mutiara Desmonda. 2016. “Pengaruh Beauty Vlogger dan Brand Image: Survei Pengaruh Beauty Vlogger Sebagai Endorser Terhadap Brand Image Produk The Body Shop”. Departemen Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.
Kotler, Philip and Kevin Lane Keller. 2018. Marketing Management, 13th Edition, Pearson Education, Inc.
Kotler, Philip dan Gary Amstrong. 2018. Principles of Marketing. Edisi 15 Global Edition. England: Pearson Education, Inc.
Malini, Helma. 2021. “Pengaruh Beauty Vlogger, Brand Image, dan Kualitas Produk Terhadap Keputusan Pembelian Lipstik Kosmetik Emina”. Keluwih: Jurnal Sosial dan Humaniora. Vol. 2 No. 2.
Sinaga, Rumondang Eliza Maria. 2018. “Pengaruh Youtube Beauty Vlogger Terhadap Minat Beli Konsumen Dan Dampaknya Terhadap Keputusan Pembelian Produk (Studi pada Pengguna Kosmetik Maybelline di Indonesia)” Jurnal Administrasi Bisnis Vol. 63 No. 1.
Sugiyono. 2017. Metode Penelitian Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Alfabeta. Bandung.
Sujarweni, Wiratna. 2018. Metodologi Penelitian Bisnis dan Ekonomi Pendekatan Kuantitatif. Yogyakarta: Pustaka Baru Press.
Sunyoto, Danang. 2018. Manajemen dan Pengembangan Sumber Daya Manusia. Yogyakarta: Center for Academic Publishing Service.
Tjiptono, Fandy. 2016. Strategi Pemasaran, Edisi 4, Penerbit Andi, Yogyakarta.
Valentin, Indah. 2021. “Pengaruh Brand Image Dan Beauty Vlogger Terhadap Keputusan Pembelian Kosmetik Make Over Di Media Sosial (Instagram dan Youtube)” Jurnal Inovatif Mahasiswa Manajemen Vol. 1 No 2.
Web:
Clinton, Bill. 2021.” Pengguna Medsos di Indonesia Habiskan 25 Jam Per Bulan untuk Nonton YouTube” https://tekno.kompas.com/read/2021/02/24/17020027/pengguna-medsos-di-indonesia-habiskan-25-jam-per-bulan-untuk-nonton-youtube
Ramadhani, Farah. 2021. ”10 Brand Eyeshadow Lokal Terlaris di Shopee dan Tokopedia: Produk Palette Banyak Diminati!” https://compas.co.id/article/eyeshadow-lokal/
Ramadhani, Farah. 2021. ”Intip Data Penjualan Kosmetik Wajah Terlaris di Shopee dan Tokopedia: Brand Makeup Lokal Kuasai Pasar!” https://compas.co.id/article/brand-makeup-lokal/
Ramadhani, Farah. 2021. ”Lokal Mendominasi! Ini Data Penjualan Kosmetik Bibir di Shopee Bulan Juni 2021” https://compas.co.id/article/penjualan-kosmetik-bibir/