PENGARUH HARGA DAN KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN JASA EKSPEDISI MUATAN KAPAL LAUT (EMKL) PT MULTIMODATRANS INDONESIA
DOI:
https://doi.org/10.56127/jekma.v2i3.953Keywords:
Harga, Kualitas Pelayanan, Kepuasan PelangganAbstract
- Multimodatrans Indonesia merupakan perusahaan Freight Forwarding dan Logistik Internasional dengan menyediakan jasa Ekspedisi Muatan Kapal Laut (EMKL) dengan harga relatif murah dengan kualitas pelayanan yang baik. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga dan kualitas pelayanan secara simultan terhadap kepuasan pelanggan Ekspedisi Muatan Kapal Laut (EMKL) PT. Multimodatrans Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan mengambil teknik sampel jenuh. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 30 yang merupakan pelanggan impor PT. Multimodatrans Indonesia. Harga memiliki t hitung 2.903 > t tabel 2.052 dengan nilai signifikan 0.048< 0.05 yang artinya harga memiliki pengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Kualitas Pelayanan memiliki signifikan harga 0.038 < 0.05 dan nilai t hitung 2.187 > t tabel 2.05 yang artinya kualitas pelayanan memiliki pengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Harga dan Kualitas Pelayanan memiliki nilai f hitung 15.402 > 3.34 dan nilai signifikan 0.000 < 0.05 yang artinya harga dan kualitas pelayanan memiliki pengaruh terhadap kepuasan pelanggan. Harga yang terjangkau dapat mempengaruhi kepuasan pelanggan dalam membeli produk atau jasa, hal tersebut menjadi faktor penting yang mempengaruhi pilihan pembeli. Kualitas Pelayanan yang diberikan PT. Multimodatrans Indonesia mempengaruhi kepuasan pelanggan dalam pelayanan dokumen yang handal karena dikerjakan oleh orang berpengalaman dibidang ekspor impor, menciptakan kepuasan pelanggan kepada PT. Multimodatrans Indonesia dalam mengerjakan dokumen dengan baik dan kesan pelanggan terhadap layanan yang mereka harapkan dan mereka terima dapat dibandingkan untuk menentukan tingkat kualitas pelayanan
References
Agtovia, F., & Suratriadi, P. (2017). Pengaruh Kepuasan Terhadap Loyalitas Pasien Rawat Inap Pada Rumah Sakit Khusus-THT Bedah Kepala Leher Proklamasi Jakarta Pusat.
Agtovia Frimayasa, Setiyo Purwanto, D. H. P. (2023). Statistik Berbasis Komputer. OMERA PUSTAKA.
Angger. 2020. Pengantar Manajemen Teori Dan Aplikasi. edited by M. Lettucia.
Kepanjen: AE PUBLISHING. Ariyanto. 2023. Manajemen Pemasaran. Bunyamin. 2021. Manajemen Pemasaran.
Eni. 2020. “Optimalisasi Proses Customs Clearance Pada Pt. Cahaya Moda Indonesia Guna Kelancaran Pengeluaran Barang Impor Skripsi.” 28–29.
Farida. 2018. “Pengaruh Metode PBL.”
Ghozali. 2018. Aplikasi Analisis Multivariate. Semarang.
Grace. 2022. Strategi Pemasaran Konsep, Teori Dan Implementasi. edited by D. A. Putri. Tangerang: Pascal Books.
Indrasari. 2019. Pemasaran & Kepuasan Pelanggan.
Ismail. 2020. Manajemen Pemasaran & Pemasaran Jasa. Edisi Revi. edited by Alfabeta. Bandung.
Ismail. 2022. Pengantar Manajemen. edited by M. M. Harini Fajar Ningrum.
Moray. 2018. “Penetapan Harga Jual Dengan Cost Plus Pricing.” Jurnal EMBA 2(2):1272–83.
Priadana. 2021. Metode Penelitian Kuantitatif.
Rubiyanto. 2021. “Pengelolaan Custom Clearance Impor Melalui Perusahaan Pengurusan Jasa Kepabeanan Pt. Mitra Segara Cargo Semarang.” 3rd National
Seminar on Maritime and Interdisciplinary Studies 3(1):200–206.
Safria. 2019. “Pengaruh Kualitas Produk Dan Harga Terhadap Kepuasan Pelanggan Pada Percetakan Aneka Jaya Pematangsiantar.” 8:148–58.
Solikha. 2020. “Pengaruh Harga Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Kepuasan Pelanggan (Studi Kasus Pada PT. GO-JEK).”
Sugiyono. 2022. Metode Penelitian Kuantitatif,Kualitatif Dan R&D. Bandung.