PENERAPAN SAINS DALAM MANAJEMEN BERBASIS SEKOLAH DENGAN MENGGUNAKAN POHON ILMU SEBAGAI MEDIA DAN PROGRAM UNTUK MENINGKATKAN PEMBELAJARAN IPA
DOI:
https://doi.org/10.56127/jushpen.v1i3.375Keywords:
Pohon Ilmu, Literasi Sains, Media PembelajaranAbstract
Rendahnya literasi sains di Indonesia memperlihatkan bahwa murid belum memahami konsep, proses, dan pengaplikasian pengetahuan sains dalam kehidupan. Hal tersebut dapat diatasi dengan penerapan alat peraga di dalam kegiatan pembelajaran (pohon Ilmu / literasi). Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui adanya kenaikan literasi sains murid dengan menerapkan media pohon Ilmu / literasi pada mata pelajaran IPA. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan desain true experimental.. Hasil dari uji statistik memperlihatkan ada perbedaan signifikan antara kelompok kontrol dan eksperimen. Penelitian menyimpulkan literasi sains kelompok eksperimen dengan menerapkan media pohon Ilmu / literasi lebih unggul daripada literasi sains di kelompok kontrol dengan menerapkan media konvensional sehingga penerapan media pohon literasi ke dalam kegiatan pembelajaran dapat menaikkan literasi sains murid pada pelajaran IPA DiSekolah Dasar.
References
Abidin, Y. M. (2017). Pembelajaran literasi : Startegi meningkatkan Kemampuan Literasi Matematika,Sains. Bumi Aksara.
Arsyad, M. Z. (2020). pengembangan Kketerampilan menulis Refleksi Siswa Seolah Dasar melalui Pohon Ilmu/ Literasi. Jurnal penelitian Ipa Jakarta, 35-41.
Caesarani, S. S. (2022). Aktivitas dan Hasil Belajar IPA dengan Menggunakan Peta Konsep. Penelitan Pembelajaran Matematika 15(1), 19.
Doloksaribu, F. &. (2021). Meningkatkan Kemampuan Literasi Sains Melalui Penerapan Pembelajaran Praktikum Ipa Pada Siswa Sekolah Dasar 4 Jayapura. Jurnal Abmas,21(2), 5.
Eka Yunike, S. (2021). Penggunaan Media Pohon Literasi Dalam Meningkatkan Minat Baca Siswa Kelas 1A tma 6 Di MI Inayur Rohman Curahnongko Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. (Doctoral Dissertation, Fakultas Tarbiah Dan Ilmu Keguruan Jurusan Pendidikan Ismlam Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah.
Latip, A. &. (2021). Upaya Peningkatan Litrasi Sains Melalui Media Pmbelajaran Ipa Berbasis Komputer . Jurnal Pendidikan UNIGA,15(1), 444.
Niantari, h. K. (2021). pohon litersi tingkatkan minat baca dan antusiasme peserta didik kelas 1 tingkat sekolah dasar. Jurnl Semhas Plp., 26(2).
Rahmat, A. (2021). Improving Teacher-Student Collaboration And Educational Effectiveness By Overcoming Learning Challengs. AKSARA : Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal, 7(1).
Siti Sodik Casudin, W. i. (2022). Implementasi Manajemen Berbasis Sekolah Dalam Mewujudkan sekolah Belajar. Jurnal Pendidikan Dan Konseling , 4(4)4067-4071.
Wardani Yusuf, A. R. (2020). Model Pengembangan Pembelajaran Anak Usia Dini Berbasis Budaya Lokal Di Tk Negeri Pembina Telaga Kabupaten Gorontalo. Webinar Magister Pendidikan Nonformal Pascasarjana, 5-7.